Digitalisasi

Digitalisasi hari ini telah memberikan ruh baru untuk manusia berupa kemudahan dan akses yang serba instan kepada setiap lini dalam kehidupan. Pasca keran revolusi industri 4.0 dibuka, seluruh bidang kehidupan manusia pun mengalami disruption atau perubahan yang cukup deras. Dan hal ini kemudian mendorong upaya untuk melakukan transformasi kehidupan dan bisnis agar beralih dari tradisional (konvensional) menuju digital.

Kemajuan teknologi dan upaya digitalisasi yang begitu pesat melahirkan adanya inovasi teknologi berupa kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) yang terintegrasi dengan Internet of Things (IoT). Dengan adanya digitalisasi tersebut, tentu bisa membuat aktivitas manusia dapat menjadi lebih efisien, efektif dan mudah.

Digitalisasi sendiri berlangsung dalam rangka untuk melakukan efisiensi dan efektifitas pada setiap sektor industri agar dapat mengoptimalkan waktu proses dan seluruh sumber daya yang tersedia semaksimal mungkin demi mencapai keuntungan yang sebesar-besarnya.

Proses peralihan ini juga dimaksudkan untuk memfasilitasi segala hal yang diperlukan oleh atau pengguna Layanan dan Produk. Karena berbagai kemudahan yang diberikan proses ini, diharapkan loyalitas pengguna semakin meningkat dan transaksi yang terjadi semakin bernilai.

Internet of Things (IoT) adalah konsep yang berupaya memperkuat manfaat konektivitas internet yang selalu aktif. Hal ini memungkinkan siapapun untuk menghubungkannya dengan mesin, perangkat, atau objek lain dengan sensor jaringan untuk memperoleh data dan menjalankan kinerjanya secara mandiri agar nantinya mesin dapat bertindak berdasarkan informasi yang diperoleh secara independen. Internet of Things (IoT) berarti bahwa semua objek dapat saling berkomunikasi menggunakan jaringan internet sebagai penghubung, karena semuanya merupakan satu kesatuan. Internet of Things (IoT) menggunakan algoritma terprogram untuk menghasilkan instruksi interaktif antar mesin sehingga mereka dapat terhubung satu sama lain tanpa campur tangan manusia, dan Internet adalah alasan mengapa mereka bahkan dapat terhubung dari jarak jauh.

Baca juga : Penjelasan tentang Kecerdasan Buatan (AI)

Salah satu arti penting implementasi Revolusi Industri 4.0 adalah penerapan teknologi IoT di bagian kontrol pabrik. Internet of Things sendiri terdiri dari dua kata yaitu Internet yang merupakan media untuk mengirimkan data dan informasi kepada semua orang di dunia. Dan Things, yang secara harfiah berarti segalanya, namun di sini Things mengacu pada data yang dihasilkan oleh beragam sensor yang mengukur besaran proses. Jadi,inti dari Internet of Things adalah beragam sensor yang dikoneksikan dengan internet sehingga dapat mengirimkan data  dan melakukan pengukuran kepada pihak yang berkepentingan dengan cepat, akurat dan jujur.

Contoh penggunaan IoT adalah teknologi smart home yang dapat dikendalikan melalui Android. Dengan teknologi ini, kita dapat menyalakan dan mematikan lampu di rumah kita dari jauh menggunakan smartphone kita yang terhubung dengan internet.

Menurut Forbes Insight, terdapat lima aspek yang paling terpengaruhi oleh penggunaan Internet of Things (IoT), yaitu: optimasi produksi, manajemen supply-chain, manajemen dan pelacakan aset, pengambilan keputusan keuangan, dan pengalaman pengguna (UX). Kehadiran dan pertumbuhan Internet of Things (IoT) saat ini juga telah banyak diadopsi oleh bisnis dan industri. Oleh karena itu jelas bahwa Internet of Things (IoT) adalah landasan kesuksesan industri di masa depan. Dengan demikian bisa disimpulkan bahwa Internet of Things (IoT) dan Industri 4.0 dapat melakukan kolaborasi secara sinergis untuk memaksimalkan faktor produksi yang terdiri dari manusia, mesin, material, uang dan metode untuk kemakmuran nasional. Karena peranannya yang fundamental di era Revolusi Industri 4.0, maka Internet of Things (IoT) seharusnya bisa dikuasai oleh generasi muda Indonesia agar mampu berinovasi bahkan menciptakan peluang bisnis baru dalam upaya untuk mempercepat kendali proses digitalisasi di semua lini kehidupan secara menyeluruh.

Pelajari lebih lanjut dan dapatkan konsultasi secara gratis mengenai seluk beluk Internet of Things dan beragam jenis penerapannya pada kontak di bawah ini :

Elga Aris Prastyo, S.Pd, S.E : 081515889939 (Whatsapp)